Pemikiran Ki Hadjar Dewantara dan Kebijakan Merdeka Belajar Episode 1

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 7. 12. 2020
  • Ki Hadjar Dewantara melalui taman siswa telah mewariskan cikal bakal sistem Pendidikan yang berlandaskan pada budaya lokal Indonesia. Pengajaran di taman siswa bertumpu pada dua prinsip utama, yaitu among dan pamong.
    Prinsip among menempatkan siswa sebagai target serta prioritas utama yang harus “dilayani”. Sedangkan, pamong menitikberatkan tugas pengajar untuk memberikan fasilitasi, motivasi, inspirasi dan kondisi bagi siswa untuk belajar sesuai keinginan dan kemampuan mereka belajar secara individual atau kemerdekaan belajar siswa.
    Sistem persekolah taman siswa yang berlandaskan pada prinsip among dan pamong menurut Vollenhoven, seorang ahli hukum Belanda, berhasil menyediakan Pendidikan yang terjangkau seratus kali lebih baik dibandingkan dengan sistem Pendidikan barat (Wangsalegawa, 2009).
    Tertarik memahami cerita hidup dan sejarah Ki Hadjar Dewantara? Pemikiran beliau tentang Pendidikan dan kebudayaan? Memaknai Kembali “Tut Wuri Handayani” secara lebih mendalam? Keberhasilan taman siswa? Inspirasi pemikiran Ki Hadjar Dewantara terhadap kebijakan Merdeka Belajar?
    Mari kita simak bersama podcast “Pemikiran Ki Hadjar Dewantara dan Kebijakan Merdeka Belajar” ini

Komentáře • 92

  • @allidatrias
    @allidatrias Před 2 lety +7

    izin mengambil cuplikan awal untuk melengkapi tugas ya kak🙏🏻

  • @muhammadirpan5072
    @muhammadirpan5072 Před rokem +4

    Sistem pendidikan di Indonesia sebenarnya sudah berkembang, sistem sudah di bangun dengan baik sudah mewadahi seluruh metode2 yg klasikal dan bahkan moderen tinggal di benahi saja,, sebaiknya penyusunan kurikulum diberikan kepada yang faham dan mengerti tentang dunia pendidikan 🙏🙏

  • @sunardiyantosunardiyanto8332

    Pemikiran Cerdas Ki Hajar Dewantara rupanya telah direalisasikan di Negara-Negara maju, dengan video ini kita sadar betapa luarbiasa pentingnya kembali ke pemikiran beliau yang sangat menginspirasi........ majulah Indonesia, Majulah Pendidikan kita, semoga optimis bisa

  • @YuliaSafitri
    @YuliaSafitri Před 2 lety +2

    Sangat inspiratif merdeka belajar

  • @rosyidmunawar4626
    @rosyidmunawar4626 Před rokem

    Sebuah keluhuran dan pemikiran asli bangsa Indonesia yang sesuai dengan adat istiadat dan budaya bangsa Indonesia. TRi Loka pemikran yang sangat relevan dipakai hingga sekarang Ing ngarso sung tulodo ing madyo mangun karso tut wuri handayani

  • @risdiyaniheriguru
    @risdiyaniheriguru Před rokem

    KHD bagiku seorang pahlawan pendidikan, sampai kapanpun beliau tetap hidup dihati para generasi. Camkan bahwa pendidikan itu tidak lepas dari: Taman, Pamong dan among, seta dijiwai dengan semboyan ing ngarso sung tuladha ing madyo Mangun Karso Tutwurihandayani. KHD akan selalu menjadi menteri pendidikan kapanpun😊

  • @nurchotimah9767
    @nurchotimah9767 Před 3 lety +2

    Ikut menyimak..

  • @nurwahyudiwahyu4932
    @nurwahyudiwahyu4932 Před 2 lety +1

    Smpn1 Ciseeng hadir. Jadilah bapak atau ibu yang sejati, yaitu sebenar benarnya bapak atau ibu yang sesungguhnya ( sejati ) yang mempunyai rasa welas dan asih kepada anak dan anak didik serta mampu memberikan wawasan, inspirasi dan tak kalah pentingnya RASA Kebangsaan, CINTA TANH AIR, Menghargai dan menghormati para pendiri bangsa.

  • @antonisman3kayuagung352
    @antonisman3kayuagung352 Před 3 lety +3

    Maju bersama hebat semua

  • @RiyanRYOOfficial85
    @RiyanRYOOfficial85 Před rokem

    Sang pemberani, walau jasad lemah tapi pemikiran dan jiwa yang kuat.

  • @lelisusilawati9934
    @lelisusilawati9934 Před rokem

    pemikiran ki hajar dewantara sangat baik kita laksanakan sebagai pendidik dan harus kita terapkan di sekolah agar anak-anak dapat menggapai cita=cita dan mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggi=tingginya

  • @arifinzaen5428
    @arifinzaen5428 Před 3 lety +5

    Alhamdulillah semoga bermanfaat untuk dunia pendidikan RI

  • @guruidolaku
    @guruidolaku Před rokem

    Semoga dengan ini akan lahir pemeikiran yang memerdekakan pendidikan anak harapan kami guru kita mau berubah

  • @wirasriharta2908
    @wirasriharta2908 Před rokem

    melow sekali, nonton ini sampai tersentuh hati saya😇

  • @sunartisunarti6512
    @sunartisunarti6512 Před 2 lety +1

    Semoga pembelajaran yang dicanangkan dengan mengacu kepada pemikiran Ki Hajar Dewantara dapat mengantarkan bangsa Indonesia mjd bangsa yang cerdas, bijak dan mampu berdiri sendiri.

  • @srifransisca8036
    @srifransisca8036 Před rokem

    sri martati fransisca. SMP N 3 MOJOSONGO BOYOLALI. Semoga pemikiran bp Ki Hajar Dewantara bisa saya lakukan dalam situasi yang amat berbeda dengan masa kecil dulu. Dulu, sekolah rasanya sungguh-sungguh bermain dan belajar. Sekolahku memilikisawah, yang kami tanami dan panen sendiri. Terima kasih Bapak Kihajar Dewantara .

  • @elfianpia5666
    @elfianpia5666 Před rokem +1

    Sistem pendidikan di Indonesia sudah bagus.semoga dengan kurikum merdeka belajar ini Mutu Pendidikan di Negara kita dapat lebih maju lagi 🙏🏻

  • @ulilamrisyafri8063
    @ulilamrisyafri8063 Před 2 lety +2

    pemikiran pendidikan Ki. Hajdar memang oke. setidaknya tak ada banyak kritik terhadap cita-cita pendidikannya, tapi yang masalah untuk negeri ini, yaa tentu sekarang dan sekian tahun kebelakang, bahwa filsafat dan ide - ide pendidikan Ki. Hadjar hanya dikagumi termasuk oleh para pengambil kebijakan tentang PENDIDIKAN tapi NOL BESAR semua kekaguman tsb berwujud di ALAM NYATA pendidikan Nasional. mesti pikiran Ki. Hadjar itu lebih utama terimplementasikan pada Konsep Pendidikan Nasional bukan sekedar romantisme. "jauh pangang dari api'. kasihan Ki. Hadjar, beliau hanya terkesan jadi background padahal pendidikan yang ada sangat jauh dari ide pikiran sosok tokoh tersebut. moga Mas Menteri Nadiem makin mantabb mengembalikan arah Pendidikan, tapi jgn buru2. semua butuh kajian dan diskusi, penelitian mendalam, bukan sekedar terinpirasi lalu secepat kilat keluar kebijakan baru? jangan seperti menteri-menteri yang lalu - lalu sama-sama ngaku terinpirasi pilikiran Ki. Hadjar, tapi nyata apaaa?

  • @hawirahramba6479

    sistem pendidikan senantiasa perlu di update seiring perkembangan jaman

  • @heripujiyanto76
    @heripujiyanto76 Před 3 lety +2

    Taman siswa, Among dan Pamong ... Mantaaap ... Terimakasih telah diingatkan kembali