Trek Hutan UI Bike Park: Dual Cross, Track XC, Pumping Track

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 6. 09. 2024
  • Semua yang ada di video ini diambil gambarnya di Hutan UI Bike Park, yang berlokasi di dalam kampus Universitas Indonesia, Depok.
    Trek Hutan UI adalah salah satu bike park atau jalur sepeda yang berlokasi di Depok. Bisa dibilang track terbaik di Jakarta dan sekitarnya.
    Trek ini memiliki beberapa jenis wahana, antara lain dual cross sepanjang 200m, pumping track, dan track XC teknikal sepanjang 7-8 km.
    Untuk ke sini, tidak dikenakan biaya sama sekali, alias gratis. Namun jika ingin menyumbang untuk perawatan track seikhlasnya, pengurus sudah menyediakan kotaknya.
    Di sini juga sudah tersedia warung atau penjaja makanan dan minuman, biasa dipanggil Pak De.
    ----
    Persisnya saya belum tahu kapan kali pertama track ini dibangun, tapi yang jelas, Hutan UI Bike Park sudah ada sekitar dari 15 tahun yang lalu, saat saya masih duduk di bangku SMP.
    Saya bukan pengurus ataupun pendiri. Saya hanya individu yang tinggal sekitar 10 menit dari lokasi ini, dan kebetulan sangat hobi bermain sepeda sejak kecil.
    Bagi saya Hutan UI Bike Park merupakan tempat yang personal. Berkat track ini, saya kenal MTB yang sekarang sangat membantu saya untuk menenangkan pikiran dari segala macam tanggung jawab.
    Harapannya, video ini bisa menjadi kenangan manis baru bagi saya pribadi, sekaligus dapat meningkatkan ketertarikan teman-teman yang nonton untuk menghibur diri di track sepeda ini.
    Semoga kelak Hutan UI Bike Park dapat ramai lagi seperti dulu saya mengenal tempat ini, atau bila mungkin, lebih dari yang saya harapkan. Amin.
    Note: Jangan pernah sungkan untuk negur. Maafkan wajah saya memang kurang ramah dari sananya. Tapi, saya akan coba sebisa mungkin untuk jadi orang dan teman yang baik.
    Facebook & IG: dewajipangalih

Komentáře • 13

  • @probolinggobike
    @probolinggobike Před rokem

    Wuiiiih... Keren ini.. 😊❤❤

  • @yudhaasukma
    @yudhaasukma Před 11 měsíci

    Kalo hardtail bisa jugakah bang? pengen main blm ada tandemnya kesana.

    • @dewajipangalih
      @dewajipangalih  Před 11 měsíci

      bisa banget om. langsung dateng aja, rame yg main

    • @yudhaasukma
      @yudhaasukma Před 11 měsíci

      @@dewajipangalih Siapp bang, Insya Allah join, tapi sepedanya pada bagus2 semuanya, jadi malu hehehe

  • @yogaftg
    @yogaftg Před rokem

    Bang suka kumpul jam berapa sama hari apa aja di ui

    • @dewajipangalih
      @dewajipangalih  Před rokem

      sabtu sama minggu, dari jam 7 pagi 🤘

    • @yogaftg
      @yogaftg Před rokem

      @@dewajipangalih hatur nuhun bang 🤝

  • @aristonveinhira7174
    @aristonveinhira7174 Před rokem

    Itu n9 nya dah disetting tubeless ya kak? Suara rollingnya enak, sepedanya juga ga berisik.

  • @baladatahanujinaro1531

    Ini pake cleat apa flat pedal om

  • @abenk2056
    @abenk2056 Před rokem

    Pertamax