PANTAI GATRA MALANG || satu tiket 2 pantai √ sewa kano dan mandi di laut

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 14. 05. 2024
  • Pantai Gatra terletak di Dusun Sendang Biru, Desa Tambak Rejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pantai Gatra belum banyak dikenal oleh wisatawan dibandingkan pantai-pantai lain di wilayah Kabupaten Malang.
    Kawasan pantai ini dapat digunakan untuk mengisi liburan akhir pekan. Pengunjung akan juga dapat menikmati satu gugusan pemandangan pantai, yaitu Pantai Clungup, Pantai Bangsong, Pantai Asmoro, dan Pantai Tiga Warna.
    Pantai Gatra Daya Tarik
    Pantai Gatra Pantai Gatra memiliki ombak yang tidak terlalu besar, sehingga pengunjung dapat berenang disekitar bibir pantai.
    Hal ini karena, Pantai Gatra diampit beberapa pulau kecil, salah satunya Pulau Sempu. Sehingga, ombak terpecah di pulau-pulau sekitar Pantai Gatra. Kawasan pantai menyuguhkan pemandangan alam yang kontras antara air laut berwarna biru dan langit yang cerah.
    Baberapa batu karang yang menjulang tinggi mengingatkan pada keindahan Raja Ampat, Papua.
    Pengunjung juga dapat menikmati pemandangan dari ketinggian dengan menaiki tebing batu karang tersebut. Bagi yang memiliki adrenalin tinggi dan terlatih, pengunjung dapat terjun bebas dari atas tebing dan jatuh ke laut bebas. Biasanya, Pantai Gatra digunakan sebagai tempat camping wisatawan yang ingin berkunjung ke Pantai Tiga Warna. Karena di Pantai Tiga Warna, pengunjung tidak boleh camping. Selama camping, pengunjung dapat menikmati keindahan alam yang sesungguhnya, yaitu mendengar suara deburan ombak dan menikmati langit yang berhiasakan bintang-bintang. Wisatawan tidak boleh menyalakan perapian untuk menjaga kebersihan dan keindahannya selama camping di pantai ini. Pengelola sudah menyediakan tungku-tungku di area kamar mandi yang dapat digunakan untuk umum. Pengelola juga melakukan patroli untuk memastikan keamanan wisatawan. Harga Tiket Pantai Gatra Untuk menikmati keindahan Pantai Gatra, pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 10.000. Biaya parkir sebesar Rp 5.000 untuk sepeda motor dan Rp 10.000 untuk mobil.
    Jam Buka Pantai Gatra Pantai Gatra buka selama 24 jam dan setiap hari Kamis tutup. Rute Pantai Gatra Jarak tempuh Pantai Gatra dari pusat Kabupaten Malang sekitar 42 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 25 menit. Perjalanan akan melalui Jalan Raya Sumbermanjing Wetan, Jalan Rajawali, Jalan Capung, Jalan Raya Sumberagung, dan Jalan Raya Sitiarjo. Untuk sampai ke Pantai Gatra, pengunjung harus melakukan trekking dengan medan yang tidak terlalu berat. Bagi pengunjung tidak ingin melakukan perjalanan disediakan ojek dengan ongkos sekitar Rp 5.000 per orang. Pengunjung akan meilihat pepohonan tanpa pemandangan pantai selama perjalan. Kemudian, pengunjung akan menemui pos penjagaan untuk mendaftarkan diri sekaligus mendata peserta, pemeriksaan barang bawaan, dan mengingatkan pengunjung untuk tidak membuang sampah sembarangan.
    Bagi yang melanggar akan dikenakan denda. Karena, Pantai Gatra masuk dalam wilayah konservasi. Pengunjung juga akan dikenakan sumbangan wajib sebesar Rp 5.000. Sumbangan akan digunakan untuk membeli bibit mangrove dan ditanam disekitar pantai.
    #pantaigatra
    #pantaimalang
    #pantaimalangselatan

Komentáře • 26

  • @paijemBlitar
    @paijemBlitar Před měsícem

    pantai gatra pemandangannya sangat indah

  • @IsmaNuraini
    @IsmaNuraini Před měsícem

    Keren pantainya...jernih banget airnya

  • @gxs8055
    @gxs8055 Před měsícem

    Seru yaaaa😅

  • @amietanbis731
    @amietanbis731 Před měsícem

    Maulah jalan-jalan ke sana. Sepertinya seru

  • @citrapuspita6762
    @citrapuspita6762 Před měsícem

    Jdi pingin ke pantai Gatra naik kano

  • @dewikurnia9632
    @dewikurnia9632 Před měsícem

    perjalanan juga cukup jauh ya dari area parkir mobil

  • @sabrinaanggraini1395
    @sabrinaanggraini1395 Před měsícem

    full senyum kalau liat yang jatuh diawal tadi 😀

  • @arifahmad3518
    @arifahmad3518 Před měsícem +1

    Pantai nya nyeni banget ya.. 😂

  • @erinjunianto6447
    @erinjunianto6447 Před měsícem

    Muatan nya terlalu berat perahu ne sampek gak kuat 😂

  • @linda3582
    @linda3582 Před měsícem +1

    Wow....pantainya sangat bagus

  • @Floridina161
    @Floridina161 Před měsícem +1

    Pantai malang memang tidak pernah me gecewakan, serpihan surga

  • @Kucingputih-cm2pr
    @Kucingputih-cm2pr Před měsícem +1

    Seru banget ya

  • @briansanjaya8587
    @briansanjaya8587 Před měsícem +1

    Jungkir balik gitu sampai bikin ketawa temennya semua

  • @orongorong239
    @orongorong239 Před měsícem

    Pantai di malang memang bagus,.taapiiiiiiii....jalanya ancuurrr...kalau gak gitu, jalan kaki jauh / nanjak.😂😂😂😂😂

    • @DroneVlog_
      @DroneVlog_  Před 29 dny

      Kalau Gatra jalannya memang jauh kak tapi ada ojek juga ,
      Kalau Pantai lain langsung parkir dah dapat pantai ( Watu letter, wonogoro, bajul mati, batu bengkung dsb )
      Kalau jalan harusnya lewat jls aman kan dah mulus semua

  • @agungprasetyo430
    @agungprasetyo430 Před měsícem +1

    Seru sekali perjalanannya. 😊

  • @fathirisme233
    @fathirisme233 Před 12 dny

    harus reservasi dulu kah,, terima kasih

    • @DroneVlog_
      @DroneVlog_  Před 12 dny +1

      Reservasi di pos 1 kak , awal masuk
      Cek kelengkapan yang di bawa sama tiket di pos 2

  • @edispram4425
    @edispram4425 Před měsícem

    Apa ada ojek ?

  • @trisnoningati9990
    @trisnoningati9990 Před měsícem

    klo jalan berapa km bang

  • @jijovanda2313
    @jijovanda2313 Před 2 dny

    mas, kalau camp disana apa harus hari sabtu saja?, hari jumat gabisa?

  • @hendykurnia2416
    @hendykurnia2416 Před měsícem

    Mas kalo cuma di gatra aja ga sampe ke 3 warna berarti ngga wajib pake guide ya, bantu jawab🙏