UNIK BANGET!!!!! TRADISI UKAI, MENANGKAP IKAN PAKAI BURUNG SUDAH ADA RIBUAN TAHUN LALU

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 7. 09. 2024
  • Serupa dengan Indonesia, Jepang merupakan salah satu negara dengan potensi mancing terbesar di dunia. Beragam kegiatan mancing, mulai dari menggunakan alat tradisional hingga peranti modern digandrungi oleh beragam kalangan negeri matahari terbit. Namun, tradisi “Ukai” mematahkan kebiasaan mancing yang sudah ada.
    Tradisi “Ukai” sudah dilakukan oleh masyarakat Jepang sejak 1300 tahun lalu. Foto: Gifucvb
    Sebagian orang mungkin belum mengetahui apa itu “Ukai”. “Ukai” merupakan salah satu tradisi mancing yang sudah dilakukan nenek moyang Perfektur Gifu di Sungai Nagara, Jepang sejak 1300 tahun lalu dan dilindungi oleh otoritas setempat.
    Jika pada umumnya kegiatan mancing memerlukan peranti, namun pada tradisi ini, burung Kormoran digunakan sebagai ‘alat’nya.
    Burung Kormoran merupakan salah satu keluarga burung laut yang memiliki keahlian dalam menangkap ikan menggunakan paruhnya. Seperti dikutip Amusing Planet, nelayan kuno khususnya di Jepang dan Tiongkok telah memelihara serta melatih burung Kormoran untuk membantu mereka menangkap ikan di sungai.

Komentáře • 2