Video není dostupné.
Omlouváme se.

Sejarah & Mitos Gunung Gandul Wonogiri, Tempat Pertarungan Dua Ratu hingga Bagian dari Laut Selatan

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 5. 12. 2022
  • Gunung Gandul merupakan salah satu ikon yang ada di Wonogiri.
    Di balik kepopulerannya dengan puncak batu menjulang itu, tersimpan begitu banyak sejarah dan cerita supranatural.
    Salah satu warga yang tinggal di lereng Gunung Gandul, tepatnya di Kelurahan Giriwono, Teguh Widodo (56) mengungkapkan cerita Gunung Gandul sendiri dimulai jauh sebelum Kerajaan Majapahit.
    Dulunya, di area Gunung Gandul, terdapat sebuah kerajaan besar yang dikuasai oleh Nyi Ratu Rantamsari.
    Kerajaan yang dipimpin Nyi Ratu Rantamsari itu dihuni oleh manusia biasa.
    "Kemudian berkonflik dengan Ratu Gadung Melati yang mempunyai kekuasaan di daerah Gunung Kembengan, kalau tidak salah di Jatiroto," kata dia, kepada TribunSolo.com.
    Teguh mengatakan, konflik itu disebabkan kedua ratu itu berebut seorang perjaka yang bernama Ki Joko Tarub. Saat itu, Joko Tarub masih berusia belasan tahun.
    Ketika kedua ratu itu berkelahi, Nyi Ratu Rantamsari kemudian meninggal. Namun bisa hidup kembali saat ditetesi air. Peristiwa itu terjadi berulang kali, hingga Ratu Gadung Melati jengkel.
    "Akhirnya melapor ke Ratu Kidul. Selanjutnya ada titah bahwa kedua ratu itu tidak boleh mendekati Joko Tarub, sehingga dibuatlah perjanjian," jelasnya.
    Adapun perjanjian itu adalah, daerah kekuasaan Nyi Ratu Rantamsari adalah sampai di wilayah Ngadirojo.
    Sementara Ratu Gadung Melati, wilayah kekuasaannya Ngadirojo hingga Jatiroto.
    Sejarah Gunung Gandul sendiri tidak terlepas dari sumber air yang bisa menghidupkan Nyi Ratu Rantamsari saat kalah, yakni Sendang Panguripan yang tidak diketahui secara pasti dimana letaknya.
    "Kenapa dinamakan Gunung Gandul? Sebenarnya ada sumur atau air yang gemandul (menggantung) yang namanya Sendang Panguripan, itu tidak ada talinya atau gantungan, jadi gemandul. Itu sejarah yang dahulu," jelasnya.
    Cerita itu didapatkannya turun temurun dari para orang tua terdahulu, soal kebenaran cerita, belum bisa terverifikasi karena tidak ada catatan sejarah menuliskan peristiwa itu.
    Mitos di Gunung Gandul
    Sementara itu, warga lain Wahyudi (49) yang juga warga setempat, menceritakan versi lain sejarah Gunung Gandul itu sendiri.
    Menurutnya, Gunung Gandul merupakan salah satu bagian dari laut selatan.
    Seiring berjalannya waktu, terjadilah penyusutan yang kemudian memunculkan Gunung Gandul.
    "Makanya di Gunung Gandul itu tidak pernah kehausan ibaratnya, karena di bawah itu ada sumber air, yang mungkin menyatu ke laut kidul. Sejarahnya seperti itu," kata dia.
    Berdasarkan cerita sejarah yang didapatnya, Gunung Gandul sendiri juga pernah digunakan sebagai tempat persinggahan oleh Panembahan Senopati dan Pangeran Sambernyawa.
    Di Gunung Gandul, kata dia, terdapat sebuah belik atau sumber air. Menurutnya, belik itu dikuasai oleh putri yang bernama Dewi Angin Angin yang merupakan utusan dari Ratu Kidul.
    Tak hanya itu, ada sebuah kerajaan atau keraton di Gunung Gandul. Bahkan, ada pasukan tentara yang berjaga di depan pintu gerbang yang tidak terlihat.
    "Dewi Angin Angin punya pengawal berwujud Kera Putih, tapi keluarnya tidak sembarangan," ujarnya.
    Sejarah lain yang ada di Gunung Gandul, setiap malam tertentu, ada pertunjukan wayang yang tidak bisa disaksikan secara kasat mata di batu yang bernama Watu Kelir.
    Dia mengatakan, pertunjukan wayang hanya mementaskan harimau putih dan harimau hitam. Setiap pertunjukan, ada seorang dalang dan juga diiringi musik gamelan.
    Dia bahkan juga sempat menyaksikan secara langsung pertunjukan wayang itu. Awalnya dia hanya penasaran dengan suara gamelan yang terdengar.
    "Tiap malam suro pasti ada, yang melihat sebangsa penghuni disitu. Seperti kera putih yang dimitoskan disitu," terang Wahyudi.
    Menurut pengalamannya, ada sejumlah sosok lain yang menghuni Gunung Gandul, seperti ular yang berukuran besar, kera, harimau juga kereta kencana yang melintas disana.
    Hingga saat ini, menurut Wahyudi masih ada sejumlah orang yang berkunjung ke Gunung Gandul untuk melakukan ritual sesuai dengan kepercayaannya.
    Gunung Gandul sebagai Obyek Wisata
    Di bagian lain, Sub Koordinator Destinasi Disporapar Wonogiri, Panggah Tri Asmara, mengatakan Gunung Gandul sendiri sempat menjadi tempat wisata yang sangat populer sebelum pembangunan Waduk Gajah Mungkur.
    Soal nama Gunung Gandul sendiri, menurut dia ada sejumlah spekulasi yang berkembang, salah satunya batu yang berada diatas puncak, sehingga masyarakat menyebutya Gunung Gandul.
    "Beberapa tahun kebelakang, teman-teman Perhutani mengarahkan kembali ke pariwisata yang dinamakan Gunung Gandul Hill Top," pungkas dia.
    (*)
    Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sejarah & Mitos Gunung Gandul Wonogiri, Tempat Pertarungan Dua Ratu hingga Bagian dari Laut Selatan, solo.tribunnew....
    Penulis: Erlangga Bima Sakti | Editor: Vincentius Jyestha Candraditya

Komentáře • 72

  • @sutinosutino1327
    @sutinosutino1327 Před 10 měsíci

    Bener pak tgoh Widodo aku asli Wonogiri dkit banyak tau sjrah gunung gandul jdi inget masa muda dulu sring main ke gunung gandul

  • @budisetyono13
    @budisetyono13 Před 15 dny

    Gunung Kambengan kang, selatan Jatiroto, utara Tirtomoyo

  • @user-jn9ye8hz4r
    @user-jn9ye8hz4r Před 9 měsíci

    Gunung gandul dulu saya suka cari kayu bakar thn 70 an 8:35

  • @bagindasuyantosuwitono8847

    Joho lor giriwono.

  • @yadiistiqomah2940
    @yadiistiqomah2940 Před rokem +7

    Terima kasih Pak Teguh Widodo, atas cerita dan sejarahnya terkait Gunung Gandul, yang menjadi Icon Kota Wonogiri tercinta, dulu sewaktu masih di SD tahun 1977 setelah lulusan aku pikniknya ke Gunung Gandul tersebut, semoga berkat adanya gunung gandul, warga sekitarnya menjadi warga yg selalu damai sejahtera serta serba ketercukupan dari segala kebutuhan hidupnya... Dan sehat sehat selalu..,

  • @kisulistio1115
    @kisulistio1115 Před 10 měsíci

    Waktu sma sy naik gunung gandul dr plinteng semar...sy kost di rumah pak roekiman pas di samping batu plinteng semar...pas maghrib sy bertemu dengan kera warna putih sebesar orang dewasa ....

  • @astoadi7595
    @astoadi7595 Před rokem +5

    Wow ternyata seperti itu ceritanya

  • @user-jn9ye8hz4r
    @user-jn9ye8hz4r Před 9 měsíci

    Omahku ngicor gunung gandul
    Gerdu giri purwo

  • @gegeradiputro1298
    @gegeradiputro1298 Před rokem

    Omahku ngisor gunung gandul min..

  • @bapaksumarso1164
    @bapaksumarso1164 Před rokem

    LARI=lare wonogiri, aku cah gerdu, gunung gandul, gunung giri, tutupan ketu, kerdu kepik dan plinteng semar wonogiri sukses . . .

  • @satriapinandita5491
    @satriapinandita5491 Před rokem +4

    Bangga menjadi warga asli Wonogiri..
    Bangga menjadi warga dibawah Gunung Gandul.. belakang RSUD Wonogiri..
    Luar biasa..
    Wonogiri Sukses..
    Sukses buat warga Wonogiri semuanya...

  • @bambangbrotokiswarno2287

    Trimakasih dgn sejarah gunung gandul di ceritan,saat saya masih SR nyadran di makam Siwon dan naik ke puncak gunung gandul bersama keluarga.kira2 th 1964.

  • @twgiriwong7808
    @twgiriwong7808 Před rokem +1

    Mantab...kramat

  • @BapakSonox
    @BapakSonox Před 9 měsíci

    Sy bangga lahir di Wonogiri, tlatah Sidoarjo...terimakasih admin..sdh sudi mengeuak tentang sejarah & mitos di Wonogiri & sekitarnya...🙏🙏👍👍🤩..
    Jati diri bangsa adalah yg mencintai budaya & adat istiadat bangsa itu sendiri..🙏🙏👍🤩❤😘

  • @javasindigo
    @javasindigo Před 10 měsíci

    Lebih joss lagi disertakan literasi atau referensi.....pak

  • @ellysetyowati4876
    @ellysetyowati4876 Před rokem +2

    Sy orang Ponorogo, tp alm bapak sy aslinya Ngadirojo, Wonogiri. Dulu..wkt sy msh SD sekitar th 1983, pernah di ajak ke gunung gandul. baru skrg sy tau ceritanya gunung kidul. Terima kasih pak Teguh Widodo 😊🙏

  • @femarilfikry3698
    @femarilfikry3698 Před rokem +1

    Saiki akeh kethekke, disik th 80an ramai pengunjung, apalagi pas lebaran i'dul fitri, pas puasa mendekati lebaran bubar subuhan akeh sing na duwur do nyumet mercon

  • @roussudibya3379
    @roussudibya3379 Před rokem +5

    Baru tahu sejarah Gunung Gandul padahal sdh tinggal diWonogiri selama 42 th.

  • @arp_tripvlog
    @arp_tripvlog Před rokem

    simak mas teguh... lagi ini dengar cerita ini... gunung depan rumah..nuwun

  • @frengkijengki9561
    @frengkijengki9561 Před rokem

    Ini gunung gandul apa deket ya sama desa ngelo jatiroto

  • @Sibondes
    @Sibondes Před rokem +1

    dulu pas kerja di giriwono,pernah kesitu satu kali

  • @sriyadieva6944
    @sriyadieva6944 Před rokem +1

    Mksih p teguh dan p gondrong atas penjelasannya saya baru tau sejarahnya padahal rumahku pojok mbelik Pulo Tunggul giriwono yang tadi juga di sampekan ada sangkut pautnya , yang terkenal dengan Mbah gadung melati

  • @atolani6293
    @atolani6293 Před rokem

    Wah bangga tenyata ada sejarah jga di jatiroto karena saya asal jatiroto

  • @Elsasusi
    @Elsasusi Před 9 měsíci

    Di bwah e mbokdeku di situ

  • @bagindasuyantosuwitono8847

    Baru denger cerita ttg gunung gandul.pdhal aku wong jowo lor cedake SD Wonodadi...Iki mas teguh Tonggo ku/ lor ku..BPK.e peg.dinkes....salam sehat Yo mas.

  • @topimiringdimarkan4078

    bekasi hadir saya sanget remen mitos salam mbetal boys

  • @sinikmini4994
    @sinikmini4994 Před rokem

    aku sudah kepuncak gnung gandul wonogiri,wktu kemah

  • @ariwidyantoro7621
    @ariwidyantoro7621 Před rokem +1

    Kelingan jaman sekolah
    Tiap dino sabtu bar muleh sekolah langsung otewe munggah nang gunung gandul karo konco" Sekolah

    • @gunggung546
      @gunggung546 Před rokem

      Berarti sampean sing sok pacaran ning gunung gandul yo??? 😀🤭

    • @ariwidyantoro7621
      @ariwidyantoro7621 Před rokem

      @@gunggung546 yo ora mas
      Ora duwe pacar mas jaman semono
      Karo bolo" Jaman sekolah pastine

  • @megengsutrisno2927
    @megengsutrisno2927 Před rokem +2

    Referensinya dari apa yg anda sampaikan itu semua.

    • @teguhwe4230
      @teguhwe4230 Před rokem

      Dari tutur tinular para pinisepuh bapak

  • @kartinosurodipo4520
    @kartinosurodipo4520 Před rokem +2

    Gunung Gandul juga tempat pertapaan Airlangga. Dulu saat kerajaan Medang diserang Raja Worawari, Airlangga lari ke barat. Letak Medang di sekitar Madiun- Magetan pada jaman Raja Dharmawangsa Tguh. Hanya mungkin Wonogiri masih hutan yang sangat lebat. Mungkin Gunung Gandul dipilih karena puncak tertinggi cocok untuk bertapa.

    • @sandiriyanto7530
      @sandiriyanto7530 Před rokem

      Apa ada catatan sejarah kongkrit. Atau cuma mitos...?

    • @kartinosurodipo4520
      @kartinosurodipo4520 Před rokem

      @@sandiriyanto7530 Sejarah SD dulu ada. Coba googling. Di wikipedia saja ada.

  • @kisulistio1115
    @kisulistio1115 Před 10 měsíci

    Sblm sy bertemu kera putih seukuran orang dewasa pas di sendang deket pohon randu alas bertemu perempuan dan perempuan itu mencoba bertanya2 ke sy asli mn? Tapi yg dya tanya daerah jatiroto,donoloyo,sukoboyo...habis itu muncul kera putih seukuran org dewasa mengusir wanita itu dan tiba2 hilang secepat kilat.....

  • @tresnolee3203
    @tresnolee3203 Před rokem

    Saya asli wonogiri,tepatnya ngadirojo,saya bangga jadi putra wonogiri,saya merantau ke bogor,motor saya pakai striker CAH WONOGIRI

  • @masmoel7378
    @masmoel7378 Před rokem

    Cah Wonogiri Perantauan Sibu Sarawak Malaysia Hadir

  • @woyonogatot3605
    @woyonogatot3605 Před rokem

    Salam santun asli Wonogiri merantau jakarta

  • @nurindah5499
    @nurindah5499 Před rokem

    Bersyukur sekali sayapun di lahirkan di Wilayah kab.Plosoknya Wonogiri. Namun saya jauh dengan Gunung Gandul. Saya malah deket dengan Gunung CUMBRI. Mboten dados menopo to pak Widodo.😊😊😊

  • @ariyantotan1130
    @ariyantotan1130 Před 11 měsíci

    kenapa kok suara narator yg perempuan kayak lagi pilek?

  • @gagakbirowo6154
    @gagakbirowo6154 Před rokem

    Menit ke 15:44 ada daun pecut kuda.( kalo ga salah)
    Bisa untuk obat batuk, amandel dan sakit tenggorokan. Yang bunganya kecil² ungu itu.

  • @ayoehd6806
    @ayoehd6806 Před rokem +4

    Wonogiri punya

  • @kenthir2715
    @kenthir2715 Před rokem

    Semua ceritanya adalah mitos.

    • @kuncoro627
      @kuncoro627 Před rokem

      Tahun 1980 aku pernah camping nginap di situ tampa ijin resmi sekolah. Sepulang nya kenan sanksi dari sekolah.

    • @suparminlaspar1583
      @suparminlaspar1583 Před rokem

      Tapi apa yang aku tulis bukan Mitos itu apa yg dijalani almarhum Bapaku dan yg dijalani Mas Syukir itu nyata dan fakta tapi kalau orangya linuih atau orang yg di beri wahyu atau wangsit bahwa didalam batu Ginung Gandul itu dalamnya ada semacam goa dan disitu ada sendang dan airnya bening sekali tapi gayungnya atau ciduk air terbuat dari emas tapi kalau orang yang tidak linueh atau orang yang diberi wangsit atau wahyu tidak akan bisa masuk didalamnya........

  • @susantosanto4120
    @susantosanto4120 Před rokem

    Dulu waktu sekolah sering bolos ke gunung gandul, dari Sukoharjo ke Wonogiri naik cold, msih inget omongannya nenek yg jualan di pos 1 pernah bilang kalo ada tregiling jgn diganggu.....🙏🙏🙏

    • @nandaoktaviani2936
      @nandaoktaviani2936 Před rokem

      Kalau cerita jatiroto kenapa namanya gunung gandul itu batu besar di puncak gunung itu ada batu besar yang nggandul di sangga asem kecil tapi nggak jatuh. Dan memang batu itu bekas pijakan pertapa an tapi saya nggak ingat siapa ynag bertapa.

    • @tyasslololo7900
      @tyasslololo7900 Před rokem +1

      Sukoharjone pundi mas... Wektu cilik aku munggah gng gandul meh saben lebaran... Soko Kepuh numpang sepur..

  • @sandiriyanto7530
    @sandiriyanto7530 Před rokem

    Di situ ada kakek juru ngintip orang pacaran . Sambil ngeloco....Yg mungkin punya kelainan menyimpang. . .bahkan pernah mencoba memeras. Dan mengancam abg pacaran. Alhasil di ciduk polisi...

  • @nandaoktaviani2936
    @nandaoktaviani2936 Před rokem

    Saya asli jatiroto betul masalah wayang di gunung kelir waktu saya kecil setiap malam jum'at kliwon kedengaran suara gamelan sekitaran thn 89 an masih ada. Katanya memang ada wayang. Padahal jauh saya tapi suara sayup2 kedengaran mulai jam 12 malam.

  • @dwidara7074
    @dwidara7074 Před rokem +1

    saya jd inget dl skitar th 80 an saya pernah kemping di gunung gandul krn kami anak" gk tau tata krama kami mkan diats batu sblah kanan jaln .trasa seakan spt gempa ,kami 7 orang dl

  • @gathotsuharsa7041
    @gathotsuharsa7041 Před rokem +1

    Kok lagi krungu , kok ora tertulis ,, berarti Dudu sejarah tp mung tutur tinular , 😄😄😄😄🙏🙏🙏🙏

  • @subarisubari4940
    @subarisubari4940 Před rokem

    Wonogiri... Menurut silsilah yang ku punya..Didirikan oleh Pangeran Sambernyowo dan saya salah satu keturunan beliau.sebelah utara gunung gandul ada sendang siwani.. Dulu menurut cerita ada kerbau yg bertengkar.. Tp setelah ada yang kalah terus mandi di sendang siwani lalu segar bugar kembali lalu tarung lg... Mungkin ya sendang siwani itu yang disebut sendang panguripan. Pangeran Sambernyowo itu bila perang dengan Belanda belum terkalahkan.. Makanya disebut Sambernyowo. Menurut kakakku di Wonogiri itu ada kerajaan yang tertua di Jawa.. Jadi sesuai cerita bapak ini.

  • @user-oo7ev1pl6o
    @user-oo7ev1pl6o Před 11 měsíci

    Dalang wayang kulit dan penabuhnya gamelan nya itu adalah para mahluk astral sebangsa "JEN" yang memang suka dengan kesenian tradisional wayang kulit termasuk uyon 2 Jawa Tengah. Oleh karena itu para pendaki gunung Lawu dan gunung 2 di Jawa kebanyakan kalau mendaki gunung mendengarkan kerawitan klasik Jawa Tengah/ timur.❤

  • @tarto5422
    @tarto5422 Před rokem

    Kambengan pak

  • @srimulyanto884
    @srimulyanto884 Před rokem

    Bpk yng terhormat disekitar g gandul sebelah selatan ada mkn entah mkn siapa sampai sekarang saya coba tanyakan sama orang tua sampai buyut saya g ada yng tahu makam siapa sampai sekarang masih ada dan utuh ditengah hutan

  • @RouRomano
    @RouRomano Před rokem

    38 tahun hidup di lereng sebelah timur gunung gandul dan baru dengar cerita ini dari sini. Btw itu sumber ceritanya darimana ya? apakah ada prasasti atau apa gitu untuk pembuktian?

    • @agungdwinanto3080
      @agungdwinanto3080 Před rokem

      Gae dewe om.. pesen neng krisak... dipasang kulon omahmu kono.. suk iso bersejarah😂

    • @RouRomano
      @RouRomano Před rokem

      @@agungdwinanto3080 hahaha,onok onok wae ya

  • @suharsokariyadi1301
    @suharsokariyadi1301 Před rokem

    Saya tidak tahu sejarah Gunung Gandul pada hal saya asli anak Wonogiri saya tiap hari cari kayu bakar di Gunung Gandul tahun 1970 saya tinggal merantau. Syukran

  • @suparminlaspar1583
    @suparminlaspar1583 Před rokem

    Tambahan cerita air penghidupan setelah aku lahir dan menginjak sekolah dasar waktu itu aku kalau gak salah udah kelas 4 atau 5 SD (sekolah dasar) dikampung Gerdu ada tetanggaku yang dapat wangsit atau wahyu namanya Mas Syukir dia itu tidur dan bermimpi ditemui seseorang dan merintah Mas Syukir itu disuruh masuk ke dalam Goa Gunung Gandul setelah mimpi atau wahyu itu dilaksanakan dan Mas Syukir bisa masuk ke dalam goa dia itu bisa ngambil air penghidupan yang disendang atau belik itu air yg menjaga kera besar berbulu putih persis sama yg pernah dialami almarhum Bapaku dan setelah udan bisa ngambil air dalam gua Gunung Gandul tidak lama terus dibawa pulang la sampai dirumah dan ternyata airnya itu bisa untuk mengobati segala penyakit itu fakta dan nyata masalahnya saya tau sendiri air yg diambil dari dalam gua Gunung Gandul itu nyata tapi orang yg dikasi wahyu dari Allah tapi kalau ceritaku yg pertama itu apa yg dilakoni Bapaku semedi didalam gua Gunung Gandul bukan dapat wahyu seperti Mas Syukir.......

  • @suparminlaspar1583
    @suparminlaspar1583 Před rokem

    Maaf ini saya asli orang Wonogiri dan aku dikampung Gerdu menelisik cerita Gunung Gandul tapi cerita saya ini asli dari pengalaman yang dijalani almarhum Bapak aku sendiri, apa yang diceritakan disini ada air penghidupan itu emang benar apa adanya dan cerita dari Bapaku bahwa jaman masih mudanya bapaku pernah nglakoni semedi di dalam goa Gunung Gandul tapi Bapaku waktu itu dingerteni banyu panguripan tapi bukan gebandul tapi air itu adanya di belik dan disitu airnya dijaga kera besar sekali tapi bulunya putih dan gayungnya air panguripan itu gayung emas itu cerita singkat dari aku yang mana pernah dilakoni Bapaku sendiri........

  • @gidiyon0374
    @gidiyon0374 Před rokem

    Aku dulu sering pacaran di g.gandul

  • @sarnotobakso7710
    @sarnotobakso7710 Před rokem

    Banyuripan ada namanya dusun , katanya airnya untuk kehidupan panguripan

  • @mbaksusi9349
    @mbaksusi9349 Před rokem

    Deket rumah mbokdeku

  • @ajinugroho2158
    @ajinugroho2158 Před rokem

    Gunung kembengan jatiroto??

  • @riasugiarti2306
    @riasugiarti2306 Před rokem +1

    Saya kira di namakan gunung gandul karna ada batu yg nggandul itu, betewe saya sudah pernah naik ke atas batu itu 🥳