HERBAL TEMPUYUNG | Sonchus Arvensis

Sdílet
Vložit
  • čas přidán 5. 09. 2024
  • Herbal Tempuyung sonchus arvensis
    TEMPUYUNG (Sonchus arvensis) termasuk tanaman obat asli Indonesia dari familie Astcraceae. Tempuyung memiliki nama daerah, diantaranya lempung, gelibuk, rayana (Sunda), dan jombang (Jawa). Tanaman ini tumbuh di tempat terbuka atau sedikit terlindung di tempat yeng bertebing, di pematang, dan di pinggir saluran air (Heyne 1987). Tanaman ini merupakan tumbuhan herba tahunan dan tingginya dapat mencapai 2 m. Batang berusuk, berlobang bergetah putih, percabangan monopodial, dan berwarna hijau keputihan. Batangnya tunggal, berlekuk menjari atau tidak teratur, ujung meruncing, dan berwarna hijau. Bunga majemuk, berbentuk bonggol, mahkota bunga berwama kuning terang, yang lama-kelamaan berwama merah kecokelatan. Akar tunggang dan kokoh. Berdasarkan ilmu taksonomi tempuyung termasuk suku Asteraceae, marga Sonchus, dan jenis Sonchus arvensis. Tempuyung mengandung senyawa flavonoid. oc-laktuserol, p-laktuserol manitol, inositol silika. kalium. taraksesterol.
    CARA MENDAPAT TEMPUYUNG
    Saat ini Tempuyung belum dibudidayakan, tetapi tempuyung dapat diperoleh Secara liar.
    Perbanyakan tanaman dengan biji. Perawatannya dengan pengendalian hama dan gulma, pemupukan serta menyiraman air yang cukup. Tanaman ini akan tumbuh dengan baik pada tempat dengan ketinggian 200 - 800 m dpl.
    BAGIAN TANAMAN YANG DIGUNAKAN:
    Daun
    KHASIAT DAUN TEMPUYUNG
    Daun tempuyung di Indonesia dapat digunakan sebagai obat untuk menghancurkan batu ginjal sehingga dapat memperbaiki fungsi ginjal.
    Daun tempuyung mengandung ion-ion mineral cukup tinggi terutama K+ dan Na+ yang dapat mengatur keseimbangan elektrolit di dalam tubuh, sehingga mempermudah keluarnya air seni. Selain itu
    daun tempuyung juga dapat menurunkan tekanan darah tinggi, obat bengkak, menghilangkan rasa lesu dan pegal, obat penenang dan penyakit asma.
    RESEP
    Untuk mengobati batu ginjal: diperlukan 3 lembar daun tempuyung yang direbus dalam panci kecil bersama air bersih 2 gelas hingga airnya tinggal setengahnya.
    Dinginkan, saring dan minum sehari 3 x.
    - Untuk mengobati kelebihan asam urat:
    Rebus 6,25 gram akar dan 6,25 gram daun tempuyung, satu iris jahe, 0,25 gram cengkih, ditambah gula secukupnya dengan 500 ml air hingga tersisa 250 ml air, kemudian disaring dan diminum pagi dan malam masing-masing 20 ml
    - Melancarkan air seni:
    Panggang daun tempuyung di bara api sampai agak layu, kemudian dapat dimakan langsung.
    - Untuk mengobati wasir dan disentri:
    Rebus 15-60 gram daun tempuyung saring lalu minum airnya.
    Sumber:
    Buku sehat alami dengan herbal dari Unit Konservasi dan Budidaya Biofarmaka, Pusat Studi Biofarmaka LPPM IPB.
    Untuk racikan penghancur batu ginjal lebih baik dicampur dengan herbal lainnya yaitu:
    1. Daun tempuyung = 3 lembar
    2. Kumis kucing = 3 tangkai
    3. Daun keji beling = 5 lembar
    4. Akar alang-alang = 5 lembar
    Setelah dicuci bersih sebelumnya, Semua bahan ini direbus dengan air 3 gelas sampai tersisa 1,5 gelas.
    Diminum 3 x sehari x setengah gelas, sebelum makan.

Komentáře • 72

  • @ningsihsri646
    @ningsihsri646 Před 9 dny

    klo di kampung utk di buat urap, enak itu banyak di sawah

  • @user-pc9qj1rr6j
    @user-pc9qj1rr6j Před měsícem

    Terima kasih untuk penjelasannya. Sangat bermanfaat

  • @ajuanrabo3985
    @ajuanrabo3985 Před 28 dny

    Terimakasih banyak atas informasinya.

  • @echys80
    @echys80 Před 23 dny

    Jazakallah khairan 🙏

  • @Gudu-wf7np
    @Gudu-wf7np Před 6 dny

    Semoga,bermanfaat

  • @user-mb6tw2bh3n
    @user-mb6tw2bh3n Před rokem +1

    Terimah kasih SDH membagi pengetahuan🙏👍

  • @nuraininuraini5058
    @nuraininuraini5058 Před rokem

    Alhamdilillah baru nemu obat ini dan bru tau teima ksih pak

  • @alisodikin5668
    @alisodikin5668 Před 3 dny

  • @Kingsultan899
    @Kingsultan899 Před 3 lety

    Alhamdulillah.. nemu ilmu baru

  • @nandapratama1499
    @nandapratama1499 Před měsícem

    Oo ini tempuiyu besar ada yg kecil biasa buat sayur

  • @diannita652
    @diannita652 Před 2 lety

    Trima kasih banyak om

  • @datuminangalolodatu9865
    @datuminangalolodatu9865 Před měsícem +1

    Byk tumbuh dihlmn rumahku

  • @sumiatihartini4471
    @sumiatihartini4471 Před 8 měsíci

    D tempat saya kalimantan bunganya putih daunnya gak subur jd kurang lebar daunnya

  • @arifyulianto-yi6sd
    @arifyulianto-yi6sd Před 9 měsíci +2

    Sip

  • @ahmanichastink6468
    @ahmanichastink6468 Před rokem

    Klu ditempat saya banyak bang

  • @septianwahyu2551
    @septianwahyu2551 Před 3 měsíci

    Dok mau tanya daun, tempuyung itu bisa mencegah bengkak jantung ga

  • @user-lm8qm2od4j
    @user-lm8qm2od4j Před 11 měsíci

    Klw di daerah duri kec mandau..dmn ada nya daun tempuyung ya..mohon inpo nya..trims

  • @user-oo2om6fp7p
    @user-oo2om6fp7p Před 9 měsíci

    Daun nya ada Duri duri kecil putih ya

  • @suwongbrong9913
    @suwongbrong9913 Před rokem

    Susah cari daun tempuyung daerahku

  • @rayanzaanto8111
    @rayanzaanto8111 Před rokem

    Salamu alekum pak apa Apakah campuran daun Cengkeh untuk memecahkan batu ginjal

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před rokem

      Selama ini kami blm pernah mencampur daun cengkeh untuk memecahkan batu ginjal

  • @nuraidasulaeman1638
    @nuraidasulaeman1638 Před rokem

    Assalamualaikum
    Untuk batu empedu bisa engga pak

  • @sunaniknanik1358
    @sunaniknanik1358 Před rokem

    Di desa ku saya GK ada
    Saya mau pak, saya kema batu ginjal

  • @user-yr5om7nm8b
    @user-yr5om7nm8b Před 3 měsíci +1

    Apakah saya bisa memesan daun terpuyung ini kak

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před 3 měsíci +1

      Maaf gan sy tdk menjual, kalau perlu, banyak dijual di toko online, silahkan dicoba ya

    • @user-ur1qg4mx9u
      @user-ur1qg4mx9u Před 3 měsíci

      Banyak tnaman liar di kebon pinggiran rumah

    • @user-yr5om7nm8b
      @user-yr5om7nm8b Před 3 měsíci

      Trima kasih akhirnya saya sudah dapet beli di shopy kak

  • @abiabaychannel521
    @abiabaychannel521 Před 3 měsíci

    Daunnya berbulu gk om

  • @sitiaizah9820
    @sitiaizah9820 Před 2 lety

    Coba resep campuran nya mas

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před 2 lety

      Ini resepnya di video ini mba:
      czcams.com/video/fjv611Omwhs/video.html

  • @PattaPatta-v3r
    @PattaPatta-v3r Před 21 dnem

    Harga minyak sirih brp

  • @iqbalopi
    @iqbalopi Před rokem +1

    Buat batu empedu bisa ga ya omm

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před rokem

      Untuk racikan BATU EMPEDU yg biasa sy gunakan ini bahannya:
      1. Daun sendok
      2. Daun tempuyung
      3. Kumis kucing
      4. Akar alang-alang
      5. Pegagan
      6. Kulit manggis
      7. Daun sirsak
      8. Temulawak
      9. Daun pecah beling

    • @nonenanonano8289
      @nonenanonano8289 Před měsícem

      D rebus smuanya kah

  • @bobmarley-mx3yl
    @bobmarley-mx3yl Před 2 lety

    itu sewaktu dipetik banyak keluar getah ga pak? dan gpp lgsg direbus setelah dipetik? 🙏

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před 2 lety +1

      getahnya tidak banyak, tidak apa apa langsung direbus setelah dicuci sebelumnya

  • @rudenioselborneo7263
    @rudenioselborneo7263 Před rokem

    Susah cari tempuyung di tempat kami pak

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před rokem

      Daerah sy banyak tumbuh liar, tapi jika tdk ada coba beli bibitnya di toko online, tanaman ini mudah tumbuh dimana mana

  • @doninurarrohman347
    @doninurarrohman347 Před 2 lety

    Kalo herbal yg dpt mengobati ambeiyen smpe tuntas ap om

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před 2 lety

      Untuk ambeiyen gunakan daun ungu, daun mayana, pegagan dan sambiloto jika ada infeksi. Semua bahan direbus dan diminum 3 kali sehari.
      Sekali rebus kira kira ttl 2-3 genggam direbus dgn 3 gelas air, sampai tersisa satu setengah gelas.
      Cara merebusnya bisa lihat video ini ya:
      czcams.com/video/fjv611Omwhs/video.html

    • @MarminToo
      @MarminToo Před rokem

      Cari daun ungu...ambil 7 lembar rebus diminum 2 x sehari

  • @Boawae2024
    @Boawae2024 Před 6 měsíci

    Campuran dgn ap2 bng

  • @FatahurfadliFadli
    @FatahurfadliFadli Před 19 dny

    Bisa untuk isk gak om

  • @roonytoineno2876
    @roonytoineno2876 Před rokem

    Pak,bunga dari tempuyung warna kuning ya pak?

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před rokem

      Bunganya putih dan kalau sdh tua biasanya terbang terbawa angin

  • @allikma_im
    @allikma_im Před 3 měsíci +3

    Bang itu daun ,tempuyung ,daun tapak lima bukan

    • @user-mh1dd2wy8o
      @user-mh1dd2wy8o Před 16 dny

      Bukan, tempuyung ya tempuyung, tapi Liman ya tapl Liman,

    • @user-ik9io1gy4y
      @user-ik9io1gy4y Před 9 dny

      Ya sama tapak liman,tempuyung sama ya

    • @usmanharis1079
      @usmanharis1079 Před 4 dny

      Coba JELASKAN sama gak bang tempuyung sama tapak Liman???

    • @super_kipz7442
      @super_kipz7442 Před 4 dny

      @@allikma_im beda bang.klo tempuyung agak tinggi tumbuhnya dan juga ada bunga nya....
      Klo tapak liman,di tanah gk bisa tinggi bunga dan daun nya..

  • @SukonoGono-gt4qw
    @SukonoGono-gt4qw Před rokem

    Daerah mana bang

  • @ketutarga9093
    @ketutarga9093 Před měsícem

    Mas minta no wa sy mau beli salam dr lampung

  • @user-qs9xq1ih7m
    @user-qs9xq1ih7m Před 4 měsíci

    Daunnya bau atau tidak

  • @sugihartoagung5459
    @sugihartoagung5459 Před 7 měsíci

    Apakah tanaman tempuyung sama dengan tanaman tapak liman?

  • @anitadewi4825
    @anitadewi4825 Před rokem

    kg bisa msan kg daunnya

    • @SerbaSerbiOrganik
      @SerbaSerbiOrganik  Před rokem

      Kalau jumlah banyak sy tdk ada tapi kalau perlunya beberapa pohon saja utk bibit sy bisa kirim.
      Jika perlu banyak utk dikonsumsi bisa cari di toko online mba

    • @r.tiani078
      @r.tiani078 Před 2 měsíci

      ​@@SerbaSerbiOrganikakar alang alang 5 lembar itu ukuran panjangnya kira² brp cm?

  • @ErnaWati-pp7ex
    @ErnaWati-pp7ex Před 16 dny

    Lambat banget cara menjelaskan nya